Rabu, 13 Oktober 2010

Facebook vs Twitter


PERBEDAAN DAN PERSAMAAN ANTARA FACEBOOK DENGAN TWITTER





Oleh:

Ratu Alfa Febriani
Kelas XI IPA.3
SMAN 1 AIKMEL










Persamaan dan Perbedaan Facebook dengan Twitter



Facebook dan Twitter adalah merupakan situs layanan gratis "Social Networking" atau layanan yang fokusnya untuk membangun jaringan / hubungan sosial antar orang. Facebook beroperasi dan bisa dimanfaatkan oleh umum sejak September 2006, sementara twitter bisa dimanfaatkan oleh umum sejak October 2006.
Berikut adalah perbedaan tampilan dari kedua situs ini:

 


 

Perbedaan antara twitter dan facebook terletak pada kompleksitas dan simplisitas. Layanan Facebook hadir dengan berbagai macam fitur yang bisa dibilang komplit. Semua ada di Facebook: mulai dari sekadar update status, berbagi link, berbagi gambar, berbagi video, berkirim pesan, blogging (note), chatting. Tidak fitur itu yang di sajikan oleh, Facebook , Facebook juga menyediakan fitur undangan (invitation), cause, quiz, grup, dan sebagainya. Facebook seolah-olah menawarkan konsep ’one-stop-visit’ kalau orang sering belanja maka di kenal dengan ’one-stop-shopping’.
Sebaliknya, Twitter justru menawarkan kesederhanaan. Bisa dibilang, Twitter tidaklah lebih dari sekadar update status tetapi sekarang mulai ditambahi beberapa fitur pendukung. Bahkan, status yang kita tulis pun dibatasi hanya sampai 140 karakter saja maka dari ituTwitter dikategorikan dalam microblogging. Namun konon, loading status pada Twitter lebih kilat alias lebih cepat dan dijamin langsung tayang dibandingkan Facebook.
Pada layanan Twitter yang membedakan dengan facebook adalah fitur ’following’ dan follower’. Following artinya teman-teman yang kita ikuti, sedangkan follower artinya teman-teman yang mengikuti kita. Sementara di Facebook, semua teman kita punya sebutan yang sama: ’friend’. Dilihat dari keamanannya menurut berita yang beredar, Twitter lebih mudah dibobol oleh para hacker atau lebih tepatnya cracker daripada Facebook.

Namun kini, Twitter dan Facebook barang kali tidak perlu dipertentangkan satu sama lain. Anda bisa memiliki akun di dua situs tersebut sekaligus, namun cukup menulis update status Anda sekali saja di Twitter, dan seketika itu juga status yang sama akan muncul di halaman Facebook Anda. Caranya, Anda hanya perlu mengintegrasikan alias menghubungkan akun Twitter Anda dengan akun Facebook.

Perbedaan yang mendasar dari kedua layanan ini menurut saya antara lain:
1. Twitter
  • Interface Twitter lebih sederhana dan cenderung kurang menarik untuk sebagian orang.
  • Twitter lebih fokus ke microblogging  (Blog adalah jenis situs web, biasanya dikelola oleh seorang individu dengan entri reguler komentar, deskripsi peristiwa, atau bahan lain seperti grafis atau video) yaitu blog dengan isi lebih dibatasi hanya 140 karakter saja.
  • Lebih dimaksudkan tempat untuk mengekpresikan secara individual atau tempat bercuap-cuap pribadi, untuk itulah kenapa logo Twitter berupa burung, karena sesuai dengan maksudnya untuk bercuap-cuap
  • Twit sendiri berarti Umpat, Umpatan atau Ejekan, Twitter sering dipake orang untuk mengumpat, Karena pada dasarnya manusia itu suka bila kata-kata nya di dengar orang, maka tidak heran bila twitter sangat disukai orang 
2. Facebook
  • Interface Facebook lebih komplek dan meriah.
  • Banyak aplikasi tambahan seperti Game, Postcard, Survei, dll
  • Selain microblogging, facebook lebih nyaman untuk saling bertegur sapa.
  • Karena tampilan Facebook yang meriah yang membuat banyak diminati di Indonesia ini, karena memang kecenderungan kita di Indonesia yang suka akan penampilan yang enak dipandang berbeda dengan twitter yang lebih sederhana dimana dari kesederhanaan twitter lebih memikat orang-rang Amerika sana untuk memakai twitter dibandingkan Facebook.
  • Banyak orang Indonesia kurang menyukai twitter dengan alasan 'Garink" atau tidak menarik dibandingkan Facebook.
Walau pada dasarnya kedua layanan ini sama, tetapi punya kelebihan dan kekurangan masing masing, jadi terserah kitalebih tertarik menggunakan yang mana, atau bahkan mau kembali lagi menggunakan friendster karena saat ini friendster sudah banyak berubah dan hampir menyerupai Facebook.



Persamaan antara Facebook dengan Twitter
1. Kedua situs ini tentu saja sama-sama merupakan situs jaringan sosial.
2. Keduanya baik facebook maupun twitter sama-sama mengandalkan fitur update status.


Membuat Account di Facebook dan Twitter

Panduan Cara Membuat Account Facebook

  1. Masuk ke halaman muka www.facebook.com
  2. Ketemu 5 kolom bertajuk Sign Up – it’s free and anyone can join? Ok, isi kolom tersebut.
  3. Nama lengkap anda di kolom Full Name
  4. Alamat e-mail (Yang anda gunakan) di kolom Your Email
  5. Password yang anda inginkan di kolom New Password
  6. Jenis kelamin anda di I Am, Male untuk laki – laki dan Female untuk perempuan
  7. Tanggal lahir anda di birthday
  8. Klik Sign Up.
  9. Setelah mengklik sign up, anda akan derikan sebuah captcha, atau image verification. Satu metoda untuk memastikan apakah anda benar – benar manusia atau hanya spambot, program spamming. Sekarang, perhatikan tulisan acak yang tertera, lalu tuliskan di kolom Text in the box. Klik sign up lagi
Security Check, memastikan anda adalah manusia. Ketikkan dalam boks tulisan acak yang anda lihat
cara facebook

Setelah prosedur ini, halaman berisi terima-kasih-untuk-sign-up-selanjutnya-cek-email-anda akan muncul . Sekarang, buka account e-mail anda.

Tidak bisa sign up facebook? Anda ditolak oleh Facebook?

Facebook memiliki sistem verifikasi penamaan yang cukup ketat. Mereka (sebenarnya) hanya mengizinkan penggunaan nama asli anda sebagai display name. Jika anda menggunakan nickname, terutama yang mengandung unsur numerik, atau menggunakan font besar kecil, siap – siap mengisi kolom lagi karena permintaan aplikasi sebagai anggota anda akan ditolak.
Sekarang sudah masuk account email?
Sudah menerima e-mail verifikasi dari facebook?
Sekarang buka emailnya, dan klik link yang diberikan pada e-mail tersebut
Facebook berusaha membuat aplikasinya senyaman mungkin digunakan. Maka dari itu, halaman pertama yang anda jumpai sekarang adalah halaman getting started. Panduan memulai untuk facebook.

Memulai Aktifitas Anda di Facebook

  1. Sekarang, anda di hadapkan dengan fitur “import friend” dari account e-mail anda. caranya mudah, cukup tulis alamat email dan password anda. Tapi jika anda enggan, lewati saja dengan menekan link skip this step di bawah
  2. Sekarang, anda di hadapkan dengan form Fill Out Yor Profile Info. Isi informasi anda mengenai sekolah, universitas, dan tempat kerja anda, hal ini akan memudahkan fitur “friend finder” nantinya
  3. Setelah langkah kedua, anda akan diberikan form kosong untuk memilih network. Network di facebook merupakan fitur pembagian yang serius, dan jangan main – main dengan hal ini. Klik link other countries di bawah kolom, lalu pilih Indonesia. Klik Join.
Sekarang, anda bisa mulai ber eksperimen dengan berbagai fitur facebook. Mulai dari mana?
  • Mulai dengan mengisi profile anda, agar orang lain dapat menemukan anda dengan mudah
  • Mulai cari teman anda, dan tambahkan ke friendlist! kita akan melakukan networking.

Info tambahan : Facebook sudah mensupport bahasa! Buat Account Facebook Anda ber antarmuka bahasa














Cara mendaftar dan membuat account Twitter



emam social networking yang melanda Indonesia mulai terasa saat facebook menjadi booming di Indonesia. Mulai dari selebritis, remaja, ibu rumah tangga, anggota DPR, dan bahkan saudara saya yang masih SD sudah punya account facebook. Facabook seakan menjadi sesuatu yang wajib untuk dijamah setiap hari. Dari bangun tidur sampai mau tidur lagi terus saja online.
Untuk sebagian orang, ada yang merasa tidak nyaman dengan keramaian, dan merasa kalau facebook sudah terlalu ramai. Maka sudah mulai banyak orang yang mulai untuk membuat account twittter. Dan ternyata twitter mengalami pertumbungan yang jauh lebih pesar dari pada facebook. Tentu karena untuk membuat dan menggunakan twitter sangat sangat mudah, dan jauh lebih mudah dari pada membuat email di yahoo. Twitter is so simple hanya update status dan membalas status, only thats…
2. klik sign up
cara-membuat-twitter

3. isi data diri yang diperlukan
cara-mendaftar-twitter

4. klik Create my account
5. kemudian anda akan ditawarkan untuk mencari teman anda yang menggunakan twitter
melalui email anda, kalau saya biasanya skip saja

6.  Selanjutnya akan di tawarkan untuk follow (mengikuti) beberapa account populer, kalau anda mau silahkan

7. Silahkan cek email yang telah anda masukan di registrasi awal dan klik link konfirmasinya.

Sumber: Pengalaman pribadi dan diambil dari berbagai blog di internet.